• Harga Spot Emas: $2,676.06
  • Spot Perak: $30.29
Keranjang
(PERDANA) 2019 Royal Australian Mint "Shipwreck Series - Batavia" 1 Oz Triangular Silver Coin
Rp.1,229,459
Stok Tersedia
Koin Perak unik berbentuk segitiga ini adalah EDISI PERDANA dari seri terbatas "Australian Shipwreck Series" yang diproduksi oleh Royal Australian Mint untuk mengenang kapal-kapal bersejarah yang bernasib naas dimana untuk edisi pertama ini menampilkan kapal "Batavia" sebagai bintang utamanya.

Kapal Batavia diluncurkan pada tahun 1628, sebuah kapal megah sepanjang ± 45m yang menjadi kebanggaan armada VOC yang pada pelayaran perdananya berlayar pada tanggal 28 Oktober 1628 dari pelabuhan Belanda sebagai kapal induk dari delapan armada VOC untuk melakukan perdagangan di Hindia Belanda (Indonesia). Perjalanan berbahaya dari Belanda ke Batavia (Jakarta) memakan waktu selama delapan bulan dan naas pada tanggal 4 Juni 1629 kapal Batavia mengalami nasib buruk dan tenggelam di sekitaran perairan Australia Barat sebelum sempat menyelesaikan perjalanannya.

Ada cerita menarik lainnya dibalik sejarah kapal ini tentang rencana pemberontakan (menjelaskan gambar orang-orang yang bertarung dibalik koin dengan background kapal tenggelam) yang dapat dicari di internet jika ada yang tertarik untuk mengetahuinya.
  • ProduksiRoyal Australian Mint
  • Tahun2019
  • NegaraAustralia
  • Denominasi$1
  • Ukuran1 troy oz
  • Berat (g)31.1
  • BahanSilver / Perak
  • Kadar (Fineness)999 (24K)
  • SeriShipwreck Triangular
  • Mintage20000
  • FinishBrilliant Uncirculated
  • KondisiBaru
  • PackagingOriginal Mint Packaging
Spesifikasi produk berfungsi sebagai referensi yang kami coba sampaikan seakurat mungkin melalui informasi yang diperoleh dari produsen produk maupun online. Apabila terdapat kekeliruan maka dipastikan bukan merupakan kesengajaan dan akan segera dikoreksi apabila ditemukan data yang lebih akurat dari sumber yang valid.
Belum ada ulasan
Ulasan dapat diberikan untuk transaksi yang berhasil