• Harga Spot Emas: $2,611.62
  • Spot Perak: $29.61
Keranjang
(PERDANA) 2018 Niue Tree of Life 1 oz Silver Coin
Rp.2,051,642
Stok Tersedia
Tree of Life (Pohon kehidupan) menurut berbagai mitos dan keyakinan dipercayai sebagai sumber kekuatan dan kehidupan makhluk hidup dan dipotret didalam koin ini sebagai sebuah pohon almond raksasa yang sedang bersemi dengan dahan dan ranting yang tidak terhitung banyaknya dan akar-akar besar nan kokoh menembus jauh hingga kedalam inti bumi. Pohon kehidupan inilah yang menjadi tema koin ini dan ditampilkan sebagai bagian utama dengan design rumit dan background garis radial yang secara unik berputar di seluruh permukaan koin dan berpusat di bagian tengahnya. Selain itu dengan menggunakan teknologi canggih MicroEngraving apabila kita menggunakan coin loupe atau kaca pembesar maka dibatang pohon ini dapat terbaca tulisan "YOU SHALL KNOW THE TRUTH" sebagai salah satu teknik anti pemalsuan sekaligus menambah kesan misterius koin ini.

Koin ini sangat indah dan memiliki penampilan yang unik sehingga setiap investor maupun kolektor koin yang melihatnya pasti tergelitik tak tahan ingin segera mengkoleksinya, terlebih lagi dengan jumlah cetakannya yang hanya berjumlah 50.000 keping sehingga pada saat postingan ini dibuat, koin ini sudah habis terjual dimana-mana dan mulai sulit diperoleh.
  • Produksi
  • Tahun2018
  • NegaraNiue
  • Denominasi$2
  • Ukuran1 troy oz
  • Berat (g)31.1
  • BahanSilver / Perak
  • Kadar (Fineness)9999 (24K)
  • Diameter39 mm
  • Mintage50000
  • FinishBrilliant Uncirculated
  • PackagingKapsul Airtite
Spesifikasi produk berfungsi sebagai referensi yang kami coba sampaikan seakurat mungkin melalui informasi yang diperoleh dari produsen produk maupun online. Apabila terdapat kekeliruan maka dipastikan bukan merupakan kesengajaan dan akan segera dikoreksi apabila ditemukan data yang lebih akurat dari sumber yang valid.
Belum ada ulasan
Ulasan dapat diberikan untuk transaksi yang berhasil