• Harga Spot Emas: $2,622.60
  • Spot Perak: $29.64
Keranjang
2017 South Korea KOMSCO Chiwoo Cheonwang 1 oz Silver Coin
Archive
Di tahun 2016 komunitas kolektor koin dihebohkan dengan munculnya sebuah koin indah yang karena keindahan dan keunikannya langsung habis terjual di percetakannya hanya dalam hitungan hari dan tidak dibutuhkan waktu lama kini harganya telah mencapai beberapa kali lipat sejak mulai dipasarkan dan masih terus beranjak naik.

Adalah koin "Chiwoo Cheonwang" produksi KOMSCO (percetakan negara KorSel) dimana "Chiwoo Cheonwang" adalah seorang figur legendaris asal Korea yang dikenal sebagai simbol kemenangan, pelindung dan penjaga. Edisi tahun 2017 ini adalah rilis kedua dari seri Chiwoo yang menggambarkan sang legenda duduk dengan gagahnya diatas kuda sambil memegang senjata tombak dan tamengnya. Dibagian belakang koin ini menampilkan closeup tameng dengan keindahan dan detil yang menawan, diatasnya terdapat tulisan Republic of Korea dan dibawahnya antara tameng dan tulisan Komsco terdapat salah satu teknik anti pemalsuan yang canggih yaitu tulisan di bulatan yang dapat berubah menjadi angka "999" maupun huruf "Ag" jika dimiringkan ke kiri dan kanan.

Koin ini dapat dipastikan akan memiliki prospek yang bagus dan jika anda ingin memiliki sebuah koleksi yang dapat dibanggakan maka ini pasti adalah salah satunya.

Pembelian sudah termasuk kapsul AirTite untuk menjaga koleksi dan investasi anda.
  • ProduksiKOMSCO
  • Tahun2017
  • NegaraSouth Korea
  • Denominasi1 CLAY
  • Ukuran1 troy oz
  • Berat (g)31.1
  • BahanSilver / Perak
  • Kadar (Fineness)999 (24K)
  • Diameter40 mm
  • SeriChiwoo Cheonwang
  • Mintage50000
  • FinishBrilliant Uncirculated
  • KondisiBaru
  • PackagingKapsul Airtite
Spesifikasi produk berfungsi sebagai referensi yang kami coba sampaikan seakurat mungkin melalui informasi yang diperoleh dari produsen produk maupun online. Apabila terdapat kekeliruan maka dipastikan bukan merupakan kesengajaan dan akan segera dikoreksi apabila ditemukan data yang lebih akurat dari sumber yang valid.
Belum ada ulasan
Ulasan dapat diberikan untuk transaksi yang berhasil